COVID-19 adalah penyakit yang disebabkan oleh virus severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2). COVID-19 dapat menyebabkan gangguan sistem pernapasan, mulai dari gejala yang ringan seperti flu, hingga infeksi paru-paru, seperti pneumonia. Virus baru dan penyakit yang disebabkannya ini tidak dikenal sebelum mulainya wabah di Wuhan, Tiongkok, bulan Desember 2019. COVID-19 ini sekarang menjadi sebuah pandemic yang terjadi di banyak negara di seluruh dunia termasuk di Indonesia, khususnya Kota Bandung. Penyebaran virus COVID-19 ini bisa diminimalisir dengan menjaga kebersihan diri salah satunya adalah kebersihan tangan.
Dengan semangat untuk kesehatan, kami dosen-dosen dari Kelompok Keahlian Transmisi Telekomunikasi Fakultas Teknik Elektro Telkom University yang diikuti oleh Brian Pamukti, Nachwan Mufti , dan Akhmad Hambali, membuat fasilitas berupa alat pencuci tangan otomatis untuk Kantor Kelurahan Mekarjaya yang diwakili oleh Bapak Hadi Sukarno, SH. Kami telah melakukan pengabdian masyarakat dan penyuluhan tentang pentingnya cuci tangan pada Hari Rabu, 07 Oktober 2020 di Kelurahan Mekarjaya.
Kami telah membuat alat yang mampu menampung air hingga 40 Liter serta dilengkapi dengan box sabun. Kami berharap alat cuci tangan otomatis ini mampu meminimalisir pengguna dalam menyentuh keran dan sabun. Kami membuat desain dengan system pedal untuk mengeluarkan air dan sabun, sehingga tidak memerlukan kontak langsung dengan tangan. Semoga kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini mampu untuk memberikan dukungan kesehatan kepada masyarakat khususnya disekitar Kantor Kelurahan Mekarjaya.
E: see.secretariat@telkomuniversity.ac.id Telkom University Landmark Tower Jl. Telekomunikasi Terusan Buah Batu Bandung 40257 Indonesia
Leave a Reply