Gelar S1 Teknik Elektro Tel-U, Keahlian Apa yang Dimiliki?

Gelar S1 Teknik Elektro Telkom University bisa Anda dapatkan setelah menyelesaikan program pendidikan jurusan ini. Akan ada gelar S.T. dibelakang nama Anda.

 

Bidang ilmu yang akan mempelajari kelistrikan serta aplikasi terhadap kehidupan sehari-hari setelah mendapatkan gelar S1 Teknik Elektro. Untuk mampu membangun serta merancang produksi perangkat listrik. 

 

Keahlian yang Harus Dimiliki Gelar S1 Teknik Elektro

Setelah memperoleh dasar keilmuan dari program studi ini, lulusan harus memiliki keahlian sebagai berikut:

  • Memiliki kemampuan untuk mendesain sebuah sistem yang erat kaitannya dengan ilmu yang telah dipelajari 
  • Selain itu juga harus memiliki kemampuan melakukan eksperimen sehingga keilmuan lebih berkembang lagi. 
  • Sekaligus memiliki kemampuan untuk menganalisa jika dihadapkan pada masalah atau hambatan tertentu.
  • Memiliki kemampuan untuk memecahkan masalah dari hambatan yang muncul berkaitan dengan rekayasa teknik.
  • Pemahaman mengenai matematika juga harus Anda miliki sebagai lulusan dari prodi ini. 
  • Untuk pemahaman ilmu dasar fisika juga dibutuhkan. 

Alasan Memilih Prodi Teknik Elektro

Sebelum mendapatkan gelar S1 Teknik Elektro, harus mengetahui mengapa memilih jurusan ini.

 

Dibutuhkan di Semua Lini

Seseorang dengan kualifikasi di bidang teknik elektro memiliki peranan penting di semua lini industri. Mengingat bagian kelistrikan dan sistem peralatan listrik juga berperan dalam berjalannya sebuah industri.

 

Membangun Sistem Distribusi

Selain alasan yang pertama, alasan kedua ini masih memiliki keterikatan. Lulusan dari prodi ini dibutuhkan untuk membangun sistem distribusi tenaga listrik. Sehingga Anda tidak perlu lagi memikirkan prospek kerjanya.

 

Pertumbuhan Infrastruktur

Alasan selanjutnya mengapa memilih jurusan ini adalah perannya di dalam hal pertumbuhan Infrastruktur telekomunikasi harus mendapat dukungan tenaga ahli. Meskipun sudah ada sarjana khusus telekomunikasi, namun tetap membutuhkan lulusan dari teknik elektro.

 

Dibutuhkan Perusahaan Suplai Listrik

Lulusan jurusan ini juga dibutuhkan pada industri yang memerlukan suplai listrik yang besar. Misalnya saja di industri minyak dan gas. 

 

Laboratorium

Anda yang memiliki.minat melakukan eksperimen juga bisa bekerja di laboratorium. Tujuannya untuk melakukan serangkaian tes terhadap proyek baru maupun penemuan di bidang rekayasa teknik. 

 

Memiliki gelar S1 Teknik Elektro harus dibarengi dengan kemampuan dan keahlian yang bisa Anda dapatkan di Telkom University. Sehingga siap mengembangkan diri saat di dunia kerja nantinya. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *