Hari Ke 2 SEEFEST 2018

Bandung(SekpimFTE). Acara SEEFEST 2018 hari kedua telah berlangsung pada hari Jum’at(30/11) di Gedung Pelampong dan Gedung Damar Telkom University.

Rangkaian acara SEEFEST 2018 di gedung damar hari ini adalah career preparation yang terbagi menjadi dua sesi. Career Preparation dengan tema “Accept the Challenge and be the Best of You” merupakan persembahan acara pengembangan karier bagi mahasiswa dan umum yang diwujudkan dalam bentuk seminar. Career preparation menjadi salah satu bagian dari acara SEEFEST 2018 yang bekerja sama dengan Career Development Center (CDC) Telkom University.

Career preparation sesi pertama dimulai pada pukul 13.10 dan disampaikan langsung oleh ibu Sukmayanti Ranadireksa, M.Psi. (Psikolog Prakarsa Daya Motekar) dan tim, setelah itu dilanjutkan dengan Role play wawancara antara ibu Sukmayanti Ranadireksa, M.Psi. dan Peserta.

Career preparation sesi kedua dimulai pada pukul 15.15 dengan materi Company profile CDC oleh Desy Dwi Nurhandayani, S.T., M.M. (Direktur Pusat Pengembangan Karier Telkom University)
Acara tersebut juga Free Entry untuk 300 pendaftar pertama dan setiap peserta akan mendapatkan sertifikat dan TAK.

Rangkaian acara SEEFEST 2018 di Gedung Pelampong (GSG) di isi dengan Hiburan oleh Faishal, Presentasi dari lab SEA, Seculab, Mikom & Antarmuka, lab MAGICS, i-SMILE, lab Access Network dan presentasi Identification and Testing.

untuk info lebih lanjut dapat dilihat di website seefest.telkomuniversity.ac.id

#SEEFEST2018
#29NOV1DES
#SEMARAKKARYATEKNOLOGI
#TUNJUKKANKARYAMU

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *