Mahasiswa Teknik Fisika Raih Juara Karya Tulis Ilmiah

BANDUNG, Telkom University –  Tim Telkom University dari Program Studi Teknik Fisika Fakultas Teknik Elektro (Prodi TF FTE) berhasil meraih juara 1 pada ajang Geosentric 2017 yang digelar oleh Himpunan Teknik Geomatika Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya pada Minggu (3/12).

Rangkaian Geosentric yang terdiri dari Geolympic untuk pelajar SMA/K sederajat, kemudian Geomatics Science Writing Competition (GEOSAT) yang merupakan kompetisi karya tulis ilmiah untuk mahasiswa seluruh Indonesia, dan Geosentric Awarding Night for Victory Celebration (GRAVITATION) yang akan diisi dengan talkshow.

Mengusung tema “Pemanfaatan Potensi Kelautan Untuk Mendukung Indonesia Sebagai Negara Maritim” Tim Telkom University yang beranggotakan Faiz Auliya Ramadhan, Muhammad Imaduddin dan Cut Vira dengan dosen pembimbing Dr. Edy Wibowo, S.Si., M.Sc. dan Tri Ayodha Ajiwiguna, S.T., M.Eng., mengangkat karya ilmiah dengan judul “Pemanfaatan Potensi Laut di Indonesia Sebagai Pembangkit Listrik berbasis Current Ocean Thermal Energy Comversion (C-OTEC) untuk meningkatkan pasokan listrik nasional”.

“Judul ini kami pilih karena melihat potensi laut di indonesia sebagai negara maritim terbesar di dunia. Negara dengan potensi OTEC terbesar ke 2 Dunia. OTEC sangat tepat untuk indonesia. Akan tetapi OTEC tidak dapat bekerja secara mandiri (butuh energi input) dan efisiensinya kecil. Disini kami memgkombinasikan OTEC dengan turbin arus laut untuk mengatasinya” Ucap Cut Vira.

Vira menceritakan pada kompetisi ini finalis yang berhasil masuk ada 5 tim diantaranya 2 tim dari Universitas Gajah Mada (UGM) 2 tim dari tuan rumah ITS dan 1 tim dari Telkom University.

“Dalam bapak final setiap tim diberikan waktu 10 menit untuk mempresentasikan karyanya dihadapan tiga  juri (ahli lingkungan, ahli kebumian, dan ahli kelautan) dari ITS, dan kami tim Telkom University berhasil meraih juara 1 diikuti oleh ITS di posisi 2 dan UGM di posisi 3” ucapnya.

Sumber : www.telkomuniversity.ac.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *