Tips Kuliah di Prodi Teknik Elektro yang Wajib Diketahui

Salah satu jurusan yang banyak diminati di Indonesia ialah Teknik Elektro. Simak tips kuliah elektro untuk mendapatkan IPK optimal.

 

Elektronika merupakan salah satu jurusan yang paling diminati di Indonesia. Teknik Elektro mempelajari desain beserta aplikasi komponen kelistrikan. Berikut tips kuliah elektro yang perlu anda ketahui. 

 

Ikuti Tips Kuliah Elektro untuk IPK Optimal

 

1. Passion is number one

Dalam mencari jurusan apapun, pastikan diri kamu benar-benar memiliki ketertarikan di bidang tersebut. Passion merupakan salah satu modal awal dirimu untuk terus bertahan dan melangkah maju di tengah-tengah hambatan dan rintangan selama menempuh pendidikan.

 

2. Menyukai bidang eksak

Elektronika erat berkaitan dengan mata pelajaran fisika yang dalam perhitungannya menggunakan matematika. Sehingga pastikan kamu menyukai kedua bidang mata pelajaran tersebut. Tidak perlu pandai, yang penting suka. Jika kamu merasa agak kurang di kedua pelajaran itu, kamu bisa mengambil bimbel terlebih dahulu. 

 

3. Catat bagian penting

Catatan kecil dalam bentuk memo selain bisa dilihat ketika lupa, juga bisa menjadi salah satu cara mengingat yang paling baik dibanding hanya sekedar membaca dari buku. Catatan juga bersifat pribadi, sehingga kamu bisa membuat catatan sesuai personalmu. 

 

4. Ulangi dan ulangi

Keunggulan kuliah dibanding SMP dan SMA ialah waktu yang jauh lebih fleksibel. Jadi manfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya untuk mengulang materi yang diberikan dosen ditengah-tengah tugas yang diberikan.

 

5. Group discussion 

Manfaatkan kelompok belajar untuk saling berdiskusi materi yang sulit. Diajari dan mengajari teman merupakan salah satu metode belajar yang efektif. Bersama teman kita akan lebih leluasa untuk bertanya.

 

6. Mengasah hardskill

Hardskill yang perlu diasah meliputi: dasar-dasar logika sistem (programming), Diagram kelistrikan (ladder), function block, bahasa pemograman (structured text), dan matematika. Skill tersebut menunjang tips kuliah elektro yang merupakan dasar-dasar penting teknik elektro dan akan sangat membantu selama perkuliahan. 

 

7. Aplikasi Penunjang Pembelajaran

  1. Ms. Office Word untuk penyelesaian laporan dan tugas akhir
  2. Ms. Office Excel untuk perhitungan matematika dan fungsi
  3. Ms. Office Power Poit untuk presentasi kelompok atau individu
  4. Autocad/Visio untuk penggambaran struktur kelistrikan 

Kuliah apapun pasti ada tantangannya tersendiri, namun bukan berarti kita menyerah begitu saja. Ikuti tips kuliah elektro ini agar hasil kuliahmu optimal.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *