Visitasi Dikti ke Program Studi Teknik Fisika

Fakultas Teknik Elektro (FTE) menerima kunjungan Asesmen Lapangan dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT). Asesmen berlangsung sejak 29 – 30 Agustus 2014 ini merupakan pelaksanaan Akreditasi Tahap 13 tahun ini.

Visitasi ini dilakukan menyusul pengajuan reakreditasi Program Studi Teknik Fisika Fakultas Teknik Elektro. Asesor yang hadir adalah Prof. Dr. Ir. Sekartedjo, M.Sc dari Institut Teknologi Surabaya (ITS) dan Dr. Ing. Cuk Imawan dari Universitas Indonesia (UI).
Sebelumnya para tim asesor BAN PT tersebut disambut oleh pimpinan Rektorat Telkom University. Rektor Telkom University, Prof. Ir. Mochamad Ashari, M.Eng., Ph.D., didampingi oleh Wakil Rektor dan beberapa direktur, menyambut baik kedatangan tim asesor BAN PT yang hendak melakukan visitasi lapangan itu.
Pada visitasi ini didampingi Ketua Program Studi Teknik Fisika yaitu Indra Chandra, S.Si., M.Si beserta para dosen. Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini telah berjalan dengan lancar. Diharapkan hasil reakreditasi ini menghasilkan yang lebih baik dari akreditasi yang sebelumnya pernah dilakukan. (FTE/Ramdi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *